Dewan Soroti Pungutan Iuran PGRI

By lintasne - Senin, 10 April 2023 | 08:46 WIB | 297 Views

MUARA TEWEH – DPRD Kabupaten Barito Utara (Barut) menyoroti terkait masalah pungutan yang dilakukan oleh PGRI kepada para guru-guru sebesar Rp 10 ribu per bulan.

Anggota DPRD Barut, Hj Sofia menyampaikan, bahwa dirinya menerima keluh kesah dari para guru-guru terkait masalah pungutan PGRI tersebut. Bahkan berdasarkan informasi yang diterima, bila tidak membayar iuran tersebut maka sertifikasi tidak dikeluarkan yang seharusnya itu merupakan ranah dari Dinas Pendidikan.

Pungutan ini pula tidak hanya diberlakukan kepada para guru PNS, tetapi sampai kepada Guru Honorer. “Ini merupakan keluh kesah yang kami temui terutama di daerah ini. Kami berharap pungutan ini ditiadakan, kembalikan seperti dulu karena dulu kita juga terlibat dalam kepengurusan PGRI dan tidak ada sama sekali pungutan,” ujarnya, dalam rapat hearing bersama dengan dinas pendidikan dan pihak terkait, Senin (10/4/2023).

Sementara, Anggota DPRD Barut, H Tajeri terkait masalah tersebut juga berkomentar. Dimana ia menyarankan, agar PGRI dapat mengusulkan bantuan dana hibah kepada Pemkab Barut, sehingga tidak memberlakukan pungutan kepada para guru-guru.

Sementara, Kadis Pendidkkan yang baru dilantik, Syahmiludin berterimakasih kepada para anggota DPRD atas saran dan masukannya terkait dunia pendidikan di wilayah setempat. “Ini akan menjadi catatan dan masukan bagi kami,” tandasnya.(adi)

Banner-Topa

Berita Terkait

Berita Terbaru

Sep 19, 2024

Maksimalkan Pelayanan Publik Sampai ke Desa-Desa

Muara Teweh- Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara Suhendra menilai saat…

Sep 19, 2024

Harapkan Pemerintah Desa Dapat Maksimalkan BUMdes

Muara Teweh – Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara Hasrat S.Ag…

Sep 19, 2024

Ini Harapan Legislator Barut Terkait Program Pembangunan di Barito Utara

Muara Teweh– Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kabupaten Barito…

Sep 18, 2024

Penjabat Bupati dan Jajaran Sambut Wakapolda

Muara Teweh- Wakapolda Kalimantan Tengah Brigjen. Pol. DR. Rakhmad Setyadi,…

Sep 18, 2024

Disnakertrankop UKM Barut Gelar Pelatihan Kreasi Kerajinan Berbahan Dasar Rotan Kombinasi Dengan Kulit

MUARA TEWEH – Pemerintah Kabupaten Barito Utara melalui Dinas Tenaga…

Sep 18, 2024

Legislator Ini Minta Ortu Batasi Anak Gunakan Smartphone

Muara Teweh – Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara Jamilah mengingatkan…