RSUD Muara Teweh Mendapatkan Penilaian Akreditasi Paripurna

By lintasne - Jumat, 17 November 2023 | 07:44 WIB | 392 Views

Muara Teweh – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Muara Teweh, Kabupaten Barito Utara (Barut) merupakan Rumah Sakit Rujukan yang menjadi kebanggaan masyarakat Kabupaten Barito Utara. Dimana pada bulan Agustus lalu mendapat penilaian dari Lembaga Akreditasi Rumah Sakit Damar Husada Paripurna (LARS DHP).

Survey Akreditasi Rumah Sakit merupakan penilaian dalam mengukur pencapaian dan cara penerapan Standar Pelayanan Rumah Sakit. Berdasarkan Surat Keterangan Hasil Akreditasi yang dikeluarkan LARS DHP Nomor 0187.SKH-AKRE.VIII.2023 tanggal 29 Agustus 2023, RSUD Muara Teweh berhasil meraih status akreditasi “PARIPURNA” yang berlaku hingga tanggal 25 Agustus 2027.

Akreditasi ini merupakan yang kedua kalinya diraih oleh RSUD Muara Teweh setelah sebelumnya pada tahun 2017 meraih Akreditasi “Perdana” dan pada Tahun 2023 meningkat menjadi “Paripurna”.

Pj Bupati Barito Utara, Drs Muhlis mengatakan bahwa setelah sekian lama, RSUD Muara Teweh yang merupakan Rumah Sakit (RS) rujukan yang menjadi kebanggaan masyarakat Barito Utara dimana masa kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati Barito Utara periode 2018-2023, H Nadalsyah dan Sugianto Panala Putra, pada tahun ini mendapatkan penilaian akreditasi Paripurna, ini merupakan pencapaian yang luar biasa untuk barito utara.

“Oleh karena itu atas nama masyarakat dan Pemkab Barito Utara, saya mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Dinas Kesehatan Kabupaten Barito Utara, Direktur RSUD Muara Teweh dan semua pihak yang telah mendukung terlaksananya program kesehatan baik lintas program maupun lintas sektor akademisi, perangkat desa, pelaku usaha, organisasi masyarakat dan lain-lain,” kata Pj Bupati Muhlis, Jumat (17/11/2023).

Sehingga kata dia dimasa yang akan datang pembangunan kesehatan akan terus mengalami kemajuan serta dapat menghasilkan sumber daya manusia (SDM) Barito Utara yang sehat dan mampu bersaing dengan bangsa-bangsa lain.

“Sekali lagi saya mengucapkan selamat Hari Kesehatan Nasional ke 59 tingkat Kabupaten Barito Utara tahun 2023, dengan semangat transformasi kesehatan untuk indonesia maju menuju Indonesia Emas 2045. Saya mengajak seluruh semua pihak untuk terus bersatu padu, meningkatkan mutu kesehatan di Kabupaten Barito Utara,” pungkasnya.

Direktur Rumah Sakit, dr Tiur Maida mengucapkan terima kasih atas dukungan penuh tanpa henti dari Bapak Bupati Barito Utara H Nadalsyah periode 2018-2023, dan dukungan dari Pj Bupati Drs Muhlis, Plt Sekda Jufriansyah dan semua pihak sehingga pelayanan kesehatan pada RSUD Muara Teweh mampu meningkat sangat pesat baik dari infrastuktur, sarana dan prasarana serta dukungan moral kepada para jajaran pejabat, pegawai, dan tenaga kesehatan Rumah Sakit Muara Teweh.

“Terima kasih atas dukungan penuh beliaulah (H Nadalsyah mantan bupati periode 2018-2023) RSUD Muara Teweh berhasil mencapai akreditasi Paripurna, terima kasih untuk semua support dari beliau sang motivator bagi saya dan kami jajaran RSUD Muara Teweh dalam bekerja, dan kami juga sampaikan ucapan terima kasih kepada Pj Bupati Barito Utara Drs Muhlis, Plt Sekda Jufriansyah, Kapala Dinas Kesehatan dan semua pihak yang telah mendukung sehingga RSUD Muara Teweh mendapat Sertifikat Paripurna,” kata Direktur RSUD Muara Teweh dr Tiur Maida.(adi)

Banner-Topa

Berita Terkait

Berita Terbaru

Jul 26, 2024

Disnakertranskop UKM Barito Utara Gelar Kegiatan Peringati Hari Koperasi Nasional ke 77

MUARA TEWEH – Dalam rangka memperingati Hari Koperasi Nasional ke…

Jul 23, 2024

Fraksi PPP Sampaikan Pendapat Akhir Terhadap Raperda Pertanggungjawaban APBD TA 2023

Muara Teweh – Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (F-PPP) DPRD Kabupaten…

Jul 22, 2024

Sambut Hari Jadi ke 74 Barut, Surya Pratama Gelar Yamaha Batara Fun Race 2024

Muara Teweh – Dalam rangka menyambut dan memeriahkan Hari Jadi…

Jul 22, 2024

Banyak Kemajuan Pembangunan yang telah diraih Pemkab Barut

Muara Teweh – Pj Bupati Barito Utara Drs Muhlis mengatakan…

Jul 22, 2024

Banyak Capaian yang Sudah Diraih Kabupaten Barito Utara Diusia ke 74 Tahun

Muara Teweh – Gubernur Kalimantan Tengah H Sugianto Sabran mengatakan…

Jul 20, 2024

Legislator Barut Mengapresiasi Pelaksnaan Pelatihan LPj APBDes

Muara Teweh – Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Barito Utara,…